Details
Unduh Docx
Baca Lebih Lajut
Dalam berita hari ini, Inggris menjanjikan bantuan penyelamatan jiwa kepada Ethiopia untuk krisis kemanusiaan; para ilmuwan iklim meminta badan PBB mencabut laporan yang secara signifikan meremehkan dampak pengurangan konsumsi daging insan-hewan terhadap mitigasi perubahan iklim; Yunani melarang penggunaan pukat dasar laut di semua kawasan lindung lautnya pada tahun 2030; Zimbabwe memberikan grasi dan membebaskan lebih dari 4.000 tahanan sebagai bagian dari amnesti Hari Kemerdekaan negara tersebut; organisasi nirlaba di Amerika Serikat menawarkan sepeda gratis kepada orang-orang yang kurang beruntung sebagai imbalan atas pelayanan kepada masyarakat; perusahaan Jepang Spiber mendapatkan hampir USD64 juta dalam bentuk pendanaan untuk memperluas produksi bahan nabati yang menggantikan wol, kulit, bulu, dan bahan lain yang bersumber dari insan-hewan; dan perusahaan BARK yang berbasis di AS meluncurkan perjalanan udara VIP untuk insan-anjing.